Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Mengenal Seo Link Building

Tips Memasang backLink
 Tips Seo Link Building dan Timing Yang Tepat Ber Seo Ria

Blog - Ketika kita pertama kali membuat website,selesai memilih niche (lalu jadul yang masih penting) mungkin yang terlintas di benak kita adalah bagaimana menyajikan sebuah konten yang menarik plus berguna bagi visitor situs kita

Bukan sekedar copas menyalin tapi juga merewrite biar jadi unik. Itung-itung latihan jadi copywriter handal deh nantinya.


Mengatur postingan dalam skala dan interval waktu yang teratur ,dua atau tiga artikel dalam seminggu juga ok.


Apalagi kalau membuat sebuah web magazine ,mungkin update kontennya tiap hari dan tentu saja banyak memakan waktu.


Hal lain yang pasti jadi prioritas adalah tentu saja bagaimana mengalirkan traffic yang sebanyak-banyaknya ke situs kita.


Entah itu dengan cara link building,blogwalking,menyematkan signature di web 2.0 ,forum dan lainnya pokoknya segala aspek dari seo onpage dan offpage.


Ini sekedar share saya yang pertama kali buat blog ,beberapa bulan lalu.Gairah nubi maklum saja,pas pertama buat blog yang ada di pikiran itu gimana caranya situs saya yang baru itu bisa mendapatkan pundi - pundi dollar, tapi ternyata mendapatkan uang di blog sangat susah...


Link Building 

Link building adalah salah satu cara meningkatkan backwrd link atau backlink untuk meningkatkan refferal domain

Macam - Macam Link Building


  • Internal Link dan
  • Eksternal Link


Membangun ratusan bahkan ribuan backlink dari situs-situs berotoritas tinggi.Ga tau kalau berseo itu juga butuh timing yang tepat


Lalu apa hasilnya dari kegiatan spam seo saya itu? Saking nafsunya,sempat kena Google dancing walau ngga di sandbox,situs saya dilaporin ke spamhaus dan spamwatch,dua diantara 5 situs utama pemerhati spam di dunia  maya ini.


Backlink yang telah ada berguguran seperti bunga di musim semi karena beberapa owner blog kaya edu dan gov mulai menjadikan blognya nofollow.


Forum-forum menghapus kebanyakan signature yang telah dibuat,web 2.0 pun sekarang lebih selektif.


Di daftar saya ada hampir 10.000 situs berotoritas tinggi yang jadi incaran,dan ga sampai seperempatnya yang saya pernah kunjungi karena terlalu banyak dan kecapean sendiri :capedes Saya baru tahu kalau seo tak terkendali bisa jadi di cap spammer,dan Google pun menari-nari dengan situs saya alias ogah ga ogah


Gila: Wow dari situ saya rem dulu sampai sekarang demi menghindari sandbox,terlalu lama ngerem akhirnya jadi males :amazed:


Tapi ada hikmahnya ko,yaitu saya jadi bikin sutrisno ,blog  untuk membagi tips dan pengalaman saya selama ngeblog 


Well,itu share pengalaman saya dulu,so mana topik utamanya? OK,fokus lagi nih.


Timing ideal untuk berseo ria untuk situs yang baru adalah 10 backlink perhari,ga disarankan lebih dari itu,setidaknya ini rutin setelah mencapai usia tiga bulanan.


Bisa juga lebih dari itu asal backlink yang didapat adalah dari sitewide link bukan dari komen dan sebagainya.Sitewide link adalah satu rahasia dari tekhnik seo putih dan kebanyakan seo agency pun melakukan tekhnik ini,karena fast and furious plus aman.


Ada satu ungkapan kayak begini “Gugel ga akan mungkin memperkenalkan situs kita sama patner-partnernya sebelum si mbah tahu kalau sang pemilik situs itu adalah webmaster yang baik” 


Lha,kata siapa tu? Kalau ga salah saya pernah denger itu dari Ryan Deiss,seorang internet marketer dan seo-er top.


Tentu saja dia mengungkapkannya dalam bahasa inggris dan ga seperti terjemahan saya diatas yang ngasal, tapi intinya itu ko dan ga ada miss interpretation disini,tenang aja  Ga lain karena ya saya ingin menyampaikan dalam gaya saya sendiri,bukankah harus unik biar  google seneng? 


Kalau buat Facebook dan kebanyakan yang namanya social bookmarking site sih ga masalah ,mau unik mau ngga ,spam submit ajaaaaa.


Buat beberapa blog, baik dari blogspot atau wordpress.com,squidoo,thumblr,live journal,hubpages.


Untuk lokal targeting mungkin bisa tambah bikin di blog detik dll. Posting beberapa artikel,submit ke mesin pencari dan tunggu setelah terindex baru taruh link menuju situs utama kita di blog/lense tersebut dan jangan sekaligus karena bila sekaligus dan banyak linknya akan terkesan kita membeli link itu dan ini lagi-lagi ga disukai Google.


Duh ribet amat nih si mbah gogole maunya ya Tapi gimana ya namanya butuh, ikut aturan main saja tentunya.


Selain alasan untuk mereduksi spam ,saya pahami juga kalau Google adalah pengguna ODP atau DMOZ yang berkomitmen menjadikan internet “a better place for everyone” dimana setiap situs yang di submit ke DMOZ disortir secara manual oleh pegawai sukarela dari berbagai penjuru dunia.


Merasa konten kalian benar-benar unik,original  dan ingin di abadikan? submit aja ke DMOZ,plus jadinya si mbah Google agak melirik bila situs kita ada di list ODP.


Tapi ngga juga ,ga apa-apa lanjut aja. Terus masih amankah sekarang main robot-robotan dengan membuat situs auto content? 


Sepertinya sih sekarang kudu hati-hati ,soalnya Google mulai gerah terbukti dengan adanya artikel terbaru di ofisial blog adsense yang menyinggung masalah situs auto content.


Kalau perbandingan auto dan manual kontennya ga lebih dari fifty-fifty kayaknya ok aja.Lha ini udah auto pol, narget keyword doang,density-nya di banyakin,me-generate auto page dari plugin kayak STT ,YARP dn ads di segala penjuru ,waduh yang nyari informasi di internet jadi linglung kalau masuk situs begitu.


Mending yang ditampilkan relevan dan minimal ada excerptnya.Monetize sih ok aja,asal dalam batas kewajaran :P


Back to labtob! Buat kode html untuk link kita di notepad,masing-masing pake kode HTML dan BBCode ( kalau untuk forum ).


Ini sangat menghemat waktu.Kalau komen jangan cuma itu-itu aja dengan kata yang sama.Untuk komen di situs bahasa inggris boleh save misalnya 5 komentar berbeda,dan masing-masing untuk 3 situs aja,ga disarankan lebih bila ga ingin dicap sebagai “webmaster nakal” .


Kalau untuk situs indonesia ,saya yakin ga perlu maen save2 an,karena bahasanya juga pasti ngerti(ga mungkin ngga) dan komen pasti nyambung.


Dalam menaruh link,usahakan jangan homepage melulu yang dipajang tapi gunakan link menuju page atau post biar lebih mantabs.


Untuk pendaftaran di forum,apalagi forum besar kayak Warriors forum,Duke Nuke,Programers Heaven dan banyak lainnya,jangan dulu begitu buat profil terus langsung bikin signature karena biasanya administrator akan mereview setiap member baru.


Lihat juga : 5 Macam Backlink


Bila ditemukan link ke situs kita dan yang empunya link ga pernah nongol/minimal login  lagi di forum,otomatis si link itu akan di sapu bersih,malah membership kita juga akan didelete,lebih parahnya lagi bila kita daftar ke puluhan situs bersamaan


Misalnya,dan link kita tertanam ,google agak mengerlingkan alisnya karena dalam waktu singkat ada banyak hyperlink di beberapa forum besar yang menuju situs kita.


Yang paling parah dari itu tentu sandbox dan dilaporin ke Spamhaus.So,take it easy aja deh biar hasil jerih payahnya dalam link building ga sia-sia.


Manfaat Link Building 


  • Lalu lintas Refferal
  • Peningkatan Scor Otorita Situs
  • Promosi Jangka Panjang
  • Meningkatakan Branding Blog

Itu dia sedikit penjelasan tentang link Building, semoga bermanfaat. Mohon masukan - masukannya agar pe ulis bisa memperbaiki karya dan menjadikan blog ini lebih baik.

Posting Komentar untuk "Mengenal Seo Link Building"